JAZIRAHNEWS.COM – Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengatakan menyampaikan pihaknya berencana untuk bertemu dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Menurutnya, PBB dan PPP memiliki akar ideologi yang sama, yaitu sebagai partai Islam.
“Ada akar ideologi dan bisa bertemu dan bekerja sama. Pertama kali kami akan bekerja sama dengan PPP,” ujarnya.
Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt.) Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan bertemu dengan PBB.
“Mungkin, waktu dekat ini kita akan bertemu dalam kunjungan antarparpol, tapi mungkin ke PBB dengan Pak Yusril.”
“Saya beri kabar dalam waktu dekat ini,” ujar Mardiono.
Ia mengatakan pertemuan antara PPP dan PBB akan digelar di Kantor DPP PPP, Jakarta, pada Senin, 13 Maret 2023.***
Leave a Reply