JAZIRAHNEWS.COM – Timnas Indonesia akan melanjutkan perjalanannya dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia.
Untuk menghadapi Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Selasa (19/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Sepanjang sejarahnya, Indonesia dan Arab Saudi telah bertemu sebanyak 11 kali, terhitung sejak kualifikasi Olimpiade 1984.
Timnas Indonesia belum pernah menang melawan Arab Saudi, dari total 11 pertandingan, dua pertandingan berakhir imbang dan 9 pertandingan berakhir kemenangan untuk Arab Saudi.
Baca Juga:
Koalisi Sipil Kecam Pernyataan Hasan Nasbi, Tak Tunjukan Empati Soal Teror Kepala Babi ke Wartawan
Gelar BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H, BRI Tawarkan Promo Menarik dan Sembako Murah bagi Masyarakat
Termasuk Kapolda Malut, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo Angkat 10 Kapolda Baru
Untuk mengamankan laga Indonesia melawan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), sebanyak 2.811 personel gabungan telah disiapkan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro menyampaikan hal itu saat dikonfirmasi di Jakarta.
“Kami menyiagakan 2.811 personel gabungan untuk mengamankan pertandingan sepak bola Indonesia vs Arab Saudi di GBK Jakarta pada Selasa malam nanti,” kata Susatyo Purnomo Condro
Personel pengamanan berasal dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta serta pihak terkait lainnya.
Baca Juga:
Lolos dari Evaluasi ke-4 Program Reformasi, Mesir Akhirnya Dapat Pinjaman $1,2 Miliar dari IMF
Termasuk Sugianto Aguan, Prabowo Subianto Kenalkan Konglomerat kepada Investor Gloɓal Ray Dalio
Bantuan Amerika Serikat Dibekukan, PBB Pangkas Dana untuk Pengungsi Rohingya di Indonesia
“Mereka akan ditempatkan di beberapa titik di area GBK, mulai dari pintu masuk, lokasi pertandingan hingga sekeliling kawasan Senayan,” ujar Susatyo.
Susatyo mengimbau para suporter untuk tidak membawa barang-barang terlarang seperti petasan, flare, senjata tajam atau minuman beralkohol ke dalam stadion.
Susatyo berharap para pendukung tim nasional (timnas) yang hadir dapat menjaga suasana agar tetap kondusif.
“Kami berharap para suporter tetap santun dan tidak sampai terjadi anarkisme atau perusakan fasilitas umum.”
Baca Juga:
CSA Index Maret 2025 Turun, Tapi Sinyal Pemulihan Mulai Tampak Seiring Katalis Positif dari Ramadan
Sebelum Dirawat, Paus Fransiskus Sempat Berselisih dengan Kardinal Soal Defisit Keuangan Vatikan
Umat Islam di Berbagai Belahan Dunia Sambut Ramadan dengan Beragam Tradisinya
“Sehingga stadion tetap dalam kondisi aman dan tertib,” ucap Susatyo.
Adapun pengaturan arus lalu lintas akan dilakukan secara situasional di sekitar kawasan Senayan untuk mengantisipasi kemacetan.
Susatyo mengimbau pengguna jalan untuk mencari rute alternatif dan menghindari daerah GBK saat pertandingan berlangsung.
Susatyo memastikan seluruh personel yang bertugas akan mengedepankan pendekatan humanis.
Dan menindak tegas terhadap penonton yang membawa petasan, flare, atau kembang api.***
Sempatkan untuk membaca berbagai berita dan informasi seputar ekonomi dan bisnis lainnya di media Bisnisnews.com dan Pangannews.com
Jangan lewatkan juga menyimak berita dan informasi terkini mengenai politik, hukum, dan nasional melalui media Persda.com dan Kalimantanraya.com
Sedangkan untuk publikasi press release serentak di puluhan media lainnya, klik Rilisbisnis.com (khusus media ekbis) dan Jasasiaranpers.com (media nasional)
Atau hubungi langsung WhatsApp Center Rilispers.com (Pusat Siaran Pers Indonesia /PSPI): 085315557788, 087815557788, 08111157788.
Klik Persrilis.com untuk menerbitkan press release di portal berita ini, atau pun secara serentak di puluhan, ratusan, bahkan 1.000+ jaringan media online.
Pastikan juga download aplikasi Hallo.id di di Playstore (Android) dan Appstore (iphone), untuk mendapatkan aneka artikel yang menarik. Media Hallo.id dapat diakses melalui Google News. Terima kasih.